Ekskul SMP Labschool Jakarta
Ekskul SMP Labschool Jakarta
SMP Labschool Jakarta memiliki 32 cabang ekskul, dan tari Ratoh
Jaroe dari Aceh merupakan salah satunya. Sekilas semua orang pasti menyangka
bahwa tari Ratoh Jaroe adalah tari Saman. Karena tari Ratoh Jaroe sangat mirip
dengan tari Saman, karena kedua tari tersebut sama-sama merupakan gerakan
dengan menggunakan tangan. Namun, jika diperhatikan dengan baik-baik, kita
pasti akan melihat perbedaan gerakan tangan yang ditampilkan pada tari Ratoh
Jaroe. Jika pada tari saman gerakan lebih kepada menonjolkan gerakan badan
sementara untuk tari ratoh jaroe lebih dominan gerakan-gerakan tangan serta
gabungan dari gerakan badan.

Belum lama ini, Indonesia menjadi tempat diselenggarakannya
Asian Games ke-18, dan saat Opening Ceremony Asian Games tari Ratoh Jaroe
menjadi slaah satu bagian yang tampil saat itu.
Di SMP Labschool Jakarta, ekskul ini diadakan setiap hari
jumat pukul 13.00.
Selain ekskul Ratoeh Jaroe, saya juga mengikuti ekskul
Pramuka. Pramuka adalah sebuah ekskul yang wajib diikuti seluruh siswa. Gudep
SMP Labschool Jakarta adalah 03.359-03.360.

Pramuka SMP Labschool Jakarta memiliki organisasi pramuka
yang disebut DP (Dewan Pramuka).
SMP Labschool Jakarta mengadakan ekskul Pramuka setiap hari
Rabu, untuk kelas 7 saat siang hari dan kelas 8 pagi hari, untuk kelas 9 tidak
diselenggarakan ekskul tersebut.
ekskul yg keren
BalasHapus